membahas, merawat, memperbaiki dan memberikan solusi kerusakan sepeda motor

Honda Siap Luncurkan Scooter Forza Bulan Depan



Sejak diperkenalkan di pameran GIIAS Agustus lalu, Honda Forza 250 cukup menarik minat konsumen Indonesia. Tercatat sekitar 800 konsumen sudah memesan big skutik yang didatangkan secara utuh dari Thailand ini.

"Sampai Oktober kemarin, angka pemesannya sekitar 830 unit," ujar General Manager Corporate Communication PT Astra Honda Motor (AHM) Ahmad Muhibbudin, di Cikarang, Bekasi, Jawa Barat (16/10/2018).

Ditanya kapan Honda Forza 250 dikirim ke konsumen, AHM memastikan mengirimkannya segera. "Distribusi awal November 2018 ini," terang pria yang akrab disapa Muhib ini.



Bicara mengenai karakter konsumen Forza 250 sendiri, menurut Muhib konsumen big skutik ini bukan pembeli motor pertama. "Mereka yang jelas bukan first buyer. Pasti motor kesekiannya. Dan akan digunakan untuk riding harian," pungkas Muhib.

BACA JUGA : All New CBR 150 Beserta Spesifikasinya

Sedikit menyinggung soal spesifikasinya, skutik berharga Rp 70 jutaan ini dibekali mesin 250cc SOHC liquid cooled PGM FI. Mesin tersebut menggunakan transmisi CVT yang menyalurkan tenaga maksimum 23,2 dk/7.500 rpm ke roda belakang.

Kaki-kaki Honda Forza sudah pakak ban tubeless ukuran 120/70 dengan ring 15 M/C untuk ban depan dan 140/70 dengan ring 14 M/C untuk ban belakang. 

Sementara itu, pada bagian pengereman, skutik besar ini dilengkapi cakram depan dan belakang yang menggunakan sistem ABS 2 Channel. Fitur unggulan lain di Honda Forza 250 adalah Honda Selectable Torque Control (HSTC).
Back To Top