membahas, merawat, memperbaiki dan memberikan solusi kerusakan sepeda motor

Suzuki, Persiapkan Generasi Baru Untuk Ertiga


Suzuki Ertiga - Salah satu produk kendaraan MPV (Multi Purpose Vehicle) atau mobil keluarga Ertiga yang menjadi andalan Suzuki pada pasaran otomotif di Indonesia. Diluncurkannya mobil Ertiga ke Indonesia tepat pada tanggal 22 april 2012, Suzuki Ertiga merupakan produk MPV Global berjenis Low MPV yang pertama dari Suzuki. Menggunakan platfrom dari Suzuki New Swift, di awal kemunculannya Ertiga hanya hadir dengan tiga varian yang semuanya menggunakan transmisi manual 5 percepatan.

Jelang peluncuran Suzuki Ertiga terbaru yang akan di perkenalkan pada 2018 ini. Karena yang diluncurkan adalah Ertiga generasi kedua, maka diperlukan penyegaran dengan menampilakn fitur-fitur baru. Selain itu, banyak perubahan yang dihadirkan Ertiga, tidak hanya desain tapi juga secara teknis.

Harold Donnel, Section Head 4W Product Development SIS, mengatakan, setiap brand pasti punya Competitiveness (daya saing) masing-masing. Dipasar Low MPV misalnya, Ertiga mungkin memiliki desain lebih konvesional dibanding kompetitor. Ucap "Harold Donnel"

"Tapi kami masih ada amunisi di sektor kenyamanan, jumlah Showroom 3S, harga spare parts dan lain-lainnya. Dengan hal tersebut, kita masih Confidence Ertiga bisa bertarung di pasaran MPV. Terbukti di 2017 lalu Market Share kita naik dibanding dengan tahun 2016. Sambungnya pada, Selasa 9 Januari 2018.

Sebagai catatan, untuk model Ertiga terbaru. Generasi ini mempunyai panjang 4.296 Milimeter, Lebar 1.695 Milimeter dan Tinggi 1.685 milimeter dengan wheelbase 2.740 milimeter seperti yang dilansir media India Gaadiwaadi.
Tag : Ertiga, Mobil, Suzuki
Back To Top